Assalamu'alaikum.

Assalamu'alaikum
Selamat datang di blog ini. Terimaksih atas kunjungannya sahabat

Semoga dapat bermanfaat untuk membuat kita lebih baik lagi, amin....
(bagi yang ingin copy and share artikel yang ada dblog ini, silahkan saja, asal cantumkan sumbernya... :)

Thursday, 29 July 2010

Istimewanya Angka (7) Tujuh

Berkata Asy-Syaikh Al-Imamul-ajallu Abu Nashr Muhammad bin Abdurrahman Alhamdaani – (ketahuilah) bahwa Dzat Pencipta yang sangat besar kekuasaan-Nya dan sangat tinggi kalimat-Nya telah menghiasi tujuh perkara dengan tujuh perkara, dan menghiasi pula bagi tiap-tiap yang tujuh perkara itu dengan tujuh perkara lainnya, untuk memberitahukan kepada orang-orang yang berilmu bahwasanya angka tujuh itu mempunyai rahasia yang sangat besar dan kedudukan yang agung di sisi Allah.

Pertama.. Allah menghiasi udara dengan tujuh lapis langit
Firman-Nya
“dan Kami bina di atas kamu tujuh buah (langit) yang kokoh”
(QS. An-Nabaa’ : 12)
kemudian Allah menghiasinya dengan tujuh bintang
Firman-Nya
“dan Sesungguhnya Kami telah menciptakan gugusan bintang-bintang (di langit) dan Kami telah menghiasi langit itu bagi orang-orang yang memandang (Nya)”
(QS. Al-Hijr : 16)

Kedua.. Allah telah menghiasi padang yang lapang dengan tujuh lapis bumi
Firman-Nya
“Allah-lah yang menciptakan tujuh langit dan seperti itu pula bumi”
(QS. At Thalaaq : 12)
Kemudian Allah menghiasi bumi itu dengan tujuh lautan
Firman-Nya
“…dan laut, ditambahkan kepadanya tujuh laut (lagi) sesudahnya...”
(QS. Luqman : 27)

Ketiga.. Allah menghiasi Neraka dengan tujuh tingkat yaitu
1. Jahannam
“dan Sesungguhnya Jahannam itu benar-benar tempat yang telah diancamkan kepada mereka (pengikut-pengikut syaitan) semuanya.”
(QS. Al-Hijr : 43)
2. Sa’iir
“dan Dia akan masuk ke dalam sa’iir (api neraka yang menyala-nyala)”
(QS. Al-Insyiqaaa : 12)
3. Saqar
"Apakah yang memasukkan kamu ke dalam Saqar (neraka)?"
(QS. Al-Muddatstsir : 42)
4. Jahim
“dan diperlihatkan dengan jelas neraka Jahim kepada orang- orang yang sesat",
(QS. Ass-Syu’araa’ : 91)
5. Huthamah
“dan tahukah kamu apa Huthamah itu?”
(QS. Al-Humazah : 5)
6. Ladhaa
“ sekali-kali tidak dapat, Sesungguhnya neraka (ladhaa) itu adalah api yang bergejolak
(QS. Al-Ma’aarij : 15)
7. Haawiyah
“Maka tempat kembalinya adalah neraka Hawiyah”.
(QS. Al-Qaari’ah : 9)

Keempat.. Allah menghias Al-quran dengan tujuh surah yang panjang, kemudian menghiasinya pula dengan tujuh ayat pembuka kitab (faatihatul-kitaab). Sebagaimana firman-Nya
“dan Sesungguhnya Kami telah berikan kepadamu tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang dan Al Quran yang agung.”
(QS. Al-Hijr : 87)
Yang dimaksud tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang ialah surat Al-Faatihah yang terdiri dari tujuh ayat. sebagian ahli tafsir mengatakan tujuh surat-surat yang panjang Yaitu Al-Baqarah, Ali Imran, Al-Maaidah, An-Nissa', Al 'Araaf, Al An'aam dan Al-Anfaal atau At-Taubah.

Kelima.. Allah menghias manusia dengan tujuh anggota badan yaitu: dua tangan, dua kaki,dua lutut dan satu wajah. Kemudian menghiasinya dengan tujuh peribadatan yaitu: dua tangan dengan do’a, dua kaki dengan berkhidmat, dua lutut dengan duduk, dan satu wajah dengan bersujud. Sebagaimana Firman-Nya
“…dan sujudlah dan dekatkanlah (dirimu kepada Tuhan).”
(QS. Al-Alaq : 19)

Sumber: ICM bin Jabal Kendari

No comments:

Post a Comment