Assalamu'alaikum.

Assalamu'alaikum
Selamat datang di blog ini. Terimaksih atas kunjungannya sahabat

Semoga dapat bermanfaat untuk membuat kita lebih baik lagi, amin....
(bagi yang ingin copy and share artikel yang ada dblog ini, silahkan saja, asal cantumkan sumbernya... :)

Monday 29 March 2010

Meretas Jalan Kebahagiaan

Sobat, banyak diantara kita menginginkan kebahagiaan. Banyak kita saksikan di media massa fenomena orang bunuh diri kian meningkat bahkan menjadi trend bunuh diri di mall-mall. Mereka merasa putus asa menjalani hidup ini yang tak kunjung mendapatkan kebahagiaan. Dan apa sih kebahagiaan itu? Namun bagaimana mencapainya? Insya Allah akan kita bahas dalam artikel ini.

Sobat, awalilah hari-hari kita dengan penuh rasa syukur dan optimis mulailah dengan ucapan basmalah dan lakukan tips berikut ini yang menjadikan kita mampu meretas jalan kebahagiaan :

1. Sebelum tidur, akal dan pikiran harus terbebas dari kebencian,iri, dengki, keinginan untuk balas dendam dan berbuat jahat kepada semua makhluk.

2. Renungkan kondisi yang kita rasakan, kesehatan, kebugaran, kemampuan untuk tidur dan nikmatilah semua itu sehingga tenggelam di dalam perenungan itu.

3. Ketika Anda bangun, ketahuilah bahwa hari itu adalah hari baru, lembaran baru yang telah di buka kesempatan bagi kita untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan positif, bulatkan tekad agar hari itu lebih baik dari hari sebelumnya, dan lebih produktif dan lebih optimis.

4. Ketika kita membuka gorden kamar dan menyaksikan sinar pagi menyingsing, ketahuilah bahwa matahari terbit untuk kita, memancarkan sinar untuk menerangi hati, mengirim energi untuk jiwa kita, dan sesungguhnya sinar, cahaya,energi matahari hari ini berbeda dengan hari sebelumnya. Matahari selalu baru dalam pemberiannya, demikian juga kita harus selalu baru dan memperbaharui.

5. Ketika melihat cahaya, senyumlah dengan senyuman yang tulus yang keluar dari kedalaman jiwa, tariklah nafas dalam-dalam, penuhilah paru-paru kita dengan udara berkali-kali dan katakana , Alhadulillah Rabbill’alamin “ Segala puji hanya milik Allah Tuhan semesta alam..”


Sobat, ketika kita menaiki kendaraan apakah sepeda motor atau mobil di pagi hari berangkat menuju kampus, kantor atau untuk mencari rezeki, bulatkan tekad kita untuk melakukan hal-hal berikut dan jadikanlah sebagai motto kita dalam hari-hari kita .

Hari Sabtu adalah hari penuh senyuman dan keramahan kepada orang lain, mengucapkan salam perdamaian kepada setiap orang yang ditemui di jalan, usahakan untuk tersenyum walaupun kita sedang duduk sendirian membaca atau mengerjakan tugas kita.

Hari Ahad adalah hari toleransi dan pemberian maaf, tidak memotong pembicaraan orang, memberikan kesempatan kepada kendaraan lain untuk mendahului kendaraan kita, membukakan pintu untuk orang yang mendahului kita untuk masuk kantor atau tempat kerja..

Hari Senin adalah hari santun dan ampunan, maka kita jangan marah dan benar-benar berusaha mengendalikan emosi. Berusaha menghadapi masalah dengan bersikap tenang dan perkataan yang baik.

Hari selasa adalah hari pembaharuan. Kita jangan pelit kepada orang-orang yang ada di sekitar kita untuk memberi gagasan,usulan dan inisiatif.

Hari Rabu adalah hari belajar . Upayakan untuk belajar dari segala yang kita lihat, kita selalu berupaya untuk mempelajari berbagai ilmu dan keterampilan.Teruslah meningkatkan valensi diri kita. Jadilah pribadi yang terbuka dan penuh antusias.

Hari Kamis adalah hari kedermawanan dan kemurahan sesuai dengan apa yang kita mampu walaupun nilainya tidak terlalu besar kepada orang-orang fakir dan orang-orang yang membutuhkan bantuan.

Hari Jumat adalah hari kebeningan jiwa dan peningkatan spiritualitas dengan memperbanyak mengingat Allah Yang Maha Agung dan Maha Perkasa, membawa anak-anak ke masjid untuk menunaikan sholat jum’at, membaca Al Qur’an sebelum sholat jum’at atau sesudahnya, kemudian mengunjungi orang tua atau orang-orang yang sudah lanjut usia dari kerabat atau tetangga, atau menjenguk orang sakit dengan membawa hadiah sebagai cindera mata. Upayakan untuk menghiburnya melalui perbicangan yang memberi semangat dan energi positif.


Sobat, kebahagiaan itu adalah segala sesuatu yang kita lakukan dan yang kita raih dalam rangka menggapai ridho Allah Swt. dan itu semua yang menjadikan Allah itu ridho, menjadikan Allah bangga dan layak menolong kita. Bukankah Allah telah banyak memberikan garansi dan janji kepada kita baik melalui Al qur’an maupun As sunnah, bila kita bertakwa Allah memberikan kemudahan dan jalan keluar dari setiap masalah kita. Imam Ali pernah berkata,

“ Hari ini, Takwa merupakan sebuah perisai dan pelindung, dan esok hari ( akherat ), ia berupa jalan ke surga.”

No comments:

Post a Comment