Assalamu'alaikum sahabat kreatif, kali ini saya melanjutkan postingan mengenai kreasi dari barang bekas (Prakarya) yang sudah saya posting beberapa bulan yang lalu.
Seperti terlihat pada gambar diatas, ini merupakan beberapa kreasi saya akhir-akhir ini lho. Dan sahabat kreatif juga bisa membuatnya sendiri di rumah.
Gambar yang di samping ini adalah keranjang cucian dari gelas bekas minuman Teh gelas. Ukurannya lumayan besar, cukuplah untuk nampung cucian sekeluarga. Dijamin kuat dan anti pecah walau dibanting2. hehehe
harga Rp 180.000
Kalau yang ini keranjang belanja buat kepasar, bahannya dari gelas minuman Ale-Ale.
harga Rp 55.000 - Rp 60.000 (tergantung bahan)
Yang ini tempat toples untuk kue lebaran, cantik dan unik kan?...
Apalagi kalau ditambahkan hiasan pita dan bunga.
harga Rp 45.000 - Rp 50.000
Bisa juga dibuat tempat gelas minuman, khususnya untuk penyajian minuman kemasan gelas plastik seperti air mineral, Teh Gelas, Ale-Ale, dll. Bisa menampung 12 gelas minuman.
harga Rp 55.000
Yang ini lebih kecil, bisa menampung 9 gelas minuman. Dan kalau mau yang lebih imut, sahabat juga bisa membuat yang isi 6 saja.
Kalau yang dibawah ini, tas cantik dari bungkus susu Indomilk sachet dan bungkus makanan ringan Twisko. Ukurannya pas buat ibu-ibu ke arisan. Di depannya saya kasi pulpen sebagai perbandingan ukuran.
|
(Sorry nih, gambarnya miring) |